loading...
loading...

MashaAllah, Sebelum Menjaga Negara, TNI AU Awali Dengan Shalat Dhuha Dan Baca Alquran Bersama


Segenap umat Muslim Lanud Roesmin Nurjadin mengawali kegiatan kedinasan dengan melaksanakan sholat sunnah Dhuha bersama di masjid Amrullah Lanud Rsn,

Setelah sholat sunnah Dhuha bersama dilanjutkan dengan mengaji Al-Quran yang dilaksanakan secara berkelompok dan dibimbing oleh Kasi Bintal Lanud Rsn.

Danlanud Roesmin Nurjadin, Kolonel Pnb M. Khairil Lubis dalam beberapa kesempatan mengajak seluruh anggotanya yang beragama Islam untuk terus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT dengan memperbanyak ibadah, baik ibadah wajib maupun ibadah sunnah. Bagi seluruh anggota yang beragama Islam diwajibkan untuk bisa membaca Al-Quran dengan baik dan benar. Bagi yang bacaan Al-Quran nya belum fasih dituntun untuk belajar sampai mampu membaca Al-Quran dengan baik dan benar yang dibimbing oleh Kasi Bintal Lanud Rsn.

Kegiatan keagamaan di Lanud Rsn terus ditingkatkan, selain sholat sunnah Dhuha dan mengaji Al-Quran seluruh anggota juga dihimbau untuk melaksanakan sholat Zuhur dan sholat Ashar berjamaah di musholla Lanud Rsn.

0 Response to "MashaAllah, Sebelum Menjaga Negara, TNI AU Awali Dengan Shalat Dhuha Dan Baca Alquran Bersama"

Posting Komentar